![]() |
Ilustrasi: PLTS di Kabupaten Blora. |
Semarang, Harian Jateng – PT PLN (Persero) Distribusi Jawa Tengah-DIY sudah menyelesaikan proses verifikasi data pelanggan listrik subsidi sejak pertengahan bulan Maret.
Deputi Manager Komunikasi dan Bina Lingkungan PT PLN Distribusi Jateng-DIY Supriyono di Semarang, Selasa (22/3/2016) menjelaskan bahwa sebenarnya amanah ini dari Pemerintah melalui Dirjen Ketenagalistrikan terkait dengan hasil survei dari Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K).
Menurut dia, pada proses verifikasi tersebut pihaknya melakukan survei kepada 570 ribu pelanggan listrik subsidi di wilayah Jateng dan DIY.
Supriyono mengatakan terkait dengan hasil verifikasi tersebut PT PLN tidak menentukan layak atau tidak pelanggan tersebut menikmati listrik subsidi. Dalam hal ini PLN hanya mencatatkan kebenaran data pelanggan, di antaranya nama dan alamat harus sesuai dengan hasil survei dari TNP2K.
“Hasil survei ini selanjutnya akan kami kembalikan ke Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan. Untuk kebijakan selanjutnya yang menentukan adalah Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan,” katanya.
Mengenai temuan di lapangan, salah satunya ada yang alamat tidak jelas tetapi pihaknya berkoordinasi dengan Pemda setempat seperti Kepala Desa.
“Koordinasi ini memudahkan kami untuk mengetahui data pelanggan terkait sehingga target yang ditentukan oleh Pemerintah per tanggal 11 Maret kemarin sudah kami laksanakan,” katanya.
Sementara itu, demi meringankan para pelanggan listrik subsidi, pihaknya memberikan keringanan berupa tambah daya gratis bagi pelanggan listrik 900 VA.
“Pelanggan yang di luar 900 VA dipersilahkan menambah daya 1.300 VA ke atas, dengan asumsi biaya tambah daya tidak dibebankan. Harapan kami adalah pelanggan 900 VA agar segera migrasi, baik pelanggan rumah tangga, bisnis, industri maupun pabrik,” katanya.
Fasilitas tambah daya gratis akan diberlakukan hingga akhir tahun ini. Diharapkan, dengan keringanan tersebut semakin banyak pelanggan terutama yang memiliki kondisi ekonomi mapan dapat berpindah menggunakan listrik nonsubsidi.
Untuk diketahui, hingga saat ini jumlah pelanggan listrik subsidi di wilayah Jawa Tengah-DIY sebanyak 2,7 juta pelanggan. Sedangkan total pelanggan PLN dari dua wilayah tersebut hingga saat ini mencapai 10 juta pelanggan. (Red-HJ99/Ant).