![]() |
Suasana pemberian selamat kenaikan pangkat di Polres Pati. |
Pati, Harianjateng.com – Kepala Kepolisian Resor Pati AKBP Ari Wibowo, SIK memimpin pelaksanaan upacara Corps Raport Kenaikan Pangkat Perwira, Brigadir dan PNS periode 1 Juli 2016, Kamis (30/06/2016).
Dalam corps raport, sebanyak 70 personil Polres Pati dan jajaran yang terdiri dari 1 personil naik pangkat ke Kompol, 2 personil naik pangkat ke AKP, 2 personil naik pangkat ke Iptu, 63 personil Brigadir, 2 personil PNS Polri dan 21 personil Subden IV Sat Brimobda Jateng mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
Kapolres Pati dalam amanatnya mengatakan bahwa kenaikan pangkat merupakan suatu penghargaan yang diberikan kepada anggota Polri atas dedikasinya kepada instansi.
“Kita harus bangga dan mensyukuri atas penghargaan yang diberikan oleh instansi kita ini berupa kenaikan pangkat. Dengan pangkat yang baru, tingkatkan kemampuan dan profesionalisme dalam bekerja,” ungkap Kapolres Pati. (Red-HJ99/PID).